Busi, kecil-kecil cabe rawit. Tanpa percikan bunga api-nya, mesin tidak akan bekerja. Agar mesin bekerja prima, rajin-rajinlah memperhatikan kondisi busi. Berikut tips merawat busi:
1. Sebelum melepas busi, bersihkan dahulu lubangnya dengan kain bersih. Ketika melakukan pembersihan, ceklah lebih dahulu apakah kondisi penutup busi masih dalam kondisi baik.
2. Lepaslah busi dengan kunci busi. Jangan sekali-kali memakai kunci pas.
3. Bersihkan busi dengan minyak tanah, lalu keringkan dengan seksama. Bersihkan elektroda masa dengan kikir plat tipis. Ukur celah busi untuk mengoptimalkan kinerja busi.
4. Ukurlah celah busi sesuai ketentuan pabrik mobil anda. Jika celah busi tersebut terlalu renggang, maka tingkat pengapiannya akan berkurang dan mengakibatkan turunnya performa mesin dan meningkatnya pemakaian bahan bakar. Ukuran celah busi yang ideal berkisar 0,8-1,2 mm.
5. Sebaiknya busi rutin dibersihkan setiap 5.000 km. Bersihkan dengan tiupan angin atau sikat khusus. Segera ganti busi dengan yang baru bila kondisinya sudah buruk.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar